Sepertinya memang sudah
terlihat jelas beragam manfaat yang bisa kita dapatkan di dalam sumber
informasi elektronika bernama Internet.
Ya!
Bagi
saya pribadi ini sangat membantu mencari informasi secara ‘kilat’ guna menambah pengetahuan dan pemahaman saya, salah satunya dalam
ruang lingkup psikologi yang saat ini menjadi ‘background’ pendidikan saya di jenjang perguruan tinggi .
Kali ini saya akan sedikit meresensikan salah satu situs
online di internet yang menurut saya kehadirannya cukup bermanfaat bagi dunia
psikologi, yaitu …
Psikologi
Online tampil dengan kutipan ‘super’ …
Seperti yang sudah
dijelaskan pada halaman pertama situs ini, Psikologi
Online merupakan situs publikasi artikel atau e-book yang erat kaitannya dengan psikologi. Situs ini ditulis
sebagai naskah publikasi popular. Tulisan dalam situs ini tidak dimaksudkan sebagai
referensi tulisan ilmiah, jadi disini kita dapat bebas menggunakan tulisan
dalam situs ini sepanjang tidak untuk kepentingan komersial, tetapi kita wajib mencantumkan situs ini
beserta penulisnya karena tulisan juga merupakan karya cipta yang dilindungi.
Psikologi Online
ini menampilkan berbagai option pada
menu home.
Salah satunya yaitu :
ARTIKEL
PSIKOLOGI…
Seperti
yang tercantum di atas, kita bisa mendapatkan berbagai macam artikel psikologi
yang kita butuhkan dengan banyak kategori. Kemudian …
Disini,
situs online ini berusaha menawarkan
jasa pelayanan konsultasi psikologi berbasis forum. Ini jelas sangat bermanfaat. Karena menurut
info yang saya dapatkan dari http://webkonseling.blogspot.com/,
Konsultasi merupakan salah satu cara
yang tepat untuk membantu mengatasi berbagai permasalahan-permasalahan dalam
hidup. Konsultasi juga membantu kita
untuk mengidentifikasi masalah, mencari solusi atau alternatif yang tepat dan
menyadarkan akan adanya potensi dari setiap manusia untuk dapat mengatasi berbagai
permasalahannya sendiri.
Dan satu lagi yang menarik dari Psikologi Online ini !
TES PSIKOLOGI…
Situs juga menghadirkan berbagai
macam tes psikologi dengan hasil yang menurut saya cukup akurat, seperti …
Dari info yang saya
dapatkan di http://www.tespsikologi.com/
, Tes Psikologi atau psikotes seperti yang disuguhkan Psikologi Online ini bertujuan untuk mengukur fungsi kognitif dan
emosi seseorang. Jadi, dari sini kita dapat mengetahui karakteristik maupun kepribadian
diri dan kitapun dapat mengukur sejauh mana intensitas diri kita berinteraksi
di lingkungan sekitar serta memperbaikinya.
Dan dari semua yang
saya paparkan, yang perlu digaris bawahi dari situs ini adalah manfaatnya
memberikan pengetahuan dalam lingkup psikologi dengan cara online !
Internet memang mampu
memberikan banyak pengaruh positif serta manfaat kemudahan bahkan untuk dunia
psikologi sekalipun !
Sungguh sesuatu !